Madrasah merupakan salah satu aset utama Kementerian Agama yang memiliki fungsi sangat strategis dalam pembangunan nasional. Akhir-akhir ini terjadi penurunan kualitas moral bangsa, menjadikan madrasah sebagai lembaga pendidikan yang makin diminati masyarakat. Karenanya madrasah harus terus dimpromosikan melalaui berbagai media maupun even kegiatan.
Salah satunya adalah Cilacap Expo 2018 yang akan digelar lima hari, Kamis-Senin (9 – 13/5) di Lapangan Krida Nusantara, menjadi ajang yang sangat tepat untuk meningkatkan promosi madrasah. Selama ini masyarakat mengenal madrasah sebagai lembaga pendidikan yang terkesan hanya merambah daerah pedesaan. Selain itu, tidak sedikit yang masih menganggapnya sebagai sekolah nomor dua.
Demikian disampaikan Kakankemenag Kab. Cilacap melalui Kasi Penma, Makmur Khaeruddin, Selasa (8/5) pada Rapat Checking Akhir Tim Cilacap Expo Kemenag 2018 di Ruang Rapat.
“Salah satu yang menjadikan masyarakat luas mengenal madrasah adalah promosi. Karenanya teknik maupun intensitas dan kualitas promosinya harus terus kita tingkatkan. Saya berharap momen Cilacap Expo 2018 betul-betul dapat dimanfaatkan secara efektif dan efisien. Karenanya, saya berharap seluruh unsur yang terlibat dapat bekerja dengan koordinasi yang baik. Sehingga kerja keras kita nantinya dapat menghasilkan aura positif terhadap kemajuan madrasah,”ungkapnya.
Dikatakan lebih lanjut bahwa, materi utama yang akan dipromosikan adalah seluruh prestasi madrasah baik berupa akademik maupun produk pendidikan. Adapun prestasi akademik meliputi berbagai kejuaran di ajang kabupaten, provinsi hingga nasional atau bahkan internasional. Sedangkan produk pendidikan berupa seluruh hasil karya siswa madrasah yang memiliki nilai manfaat besar, baik secara ekonomi maupun sosial. Sebagai icon, tim akan menjadwal secara bergilir para siswa dari madrasah untuk ditempatkan sebagai pelayan tamu.
Selain produk dari pendidikan madrasah sebagai promosi utama, tim juga memasukan materi layanan publik pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten. Pada stand akan disiapkan aparatur Kemenag yang siap melayani berbagai informasi terkait layanan publik. Di antaranya terkait haji dan umrah, sertifikasi tanah wakaf, pencatatan pernikahan, hingga waris, rukyatul hilal, arah kiblat dan lainnya.(On)