(Humas). Setelah dilakukan pelantikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah beberapa hari yang lalu ,bertempat di Aula MAN 3 Cilacap dengan protokol kesehatan ketat. Selasa (31/08/2021) dilakukan kegiatan lepas sambut dari pejabat lama H. Mahmudin, SPd, M.Ag kepada pejabat baru H. Akhmad Tauhid, MPd. Dalam kesempatan tersebut hadir Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap H. Imam Tobroni, S.Ag, MM, Pengawas Madrasah H.Muslikhudin dan Ketua Komite Madrasah H.Jasmin Jamhari, M.Pd.I beserta sebagian dewan guru. Imam Tobroni dalam pengarahannya menyampaikan bahwa untuk membangun mutu madrasah menuju madrasah mandiri dan prestasi bukanlah hal yang mudah, dan tidak bisa semata mata mengandalkan diri pada diri seorang Kepala Madrsah. Justeru sebagai seorang Kepala Madrasah harus menyadari bahwa dalam dirinya banyak kelemahan, sehingga perlu hadir kehebatan dari banyak pihak, baik dari dewan guru maupun stakeholder dan lintas sektoral yang ada. Jadi perlu team work yang kuat untuk membangun jejaring dan kolaborasi, lanjut Imam Tobroni. Kepada pejabat lama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap menyampaikan terima kasih atas dedikasi yang diberikan. Sedangkan kepada pejabat baru, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap meminta agar pandai pandai menempatkan diri, menangkap peluang sekaligus berkolaborasi dengan banyak pihak. Karena hanya dengan itu madrasah terus dapat berpacu menghadapi era kompetisi yang semakin keras.