Humas—PCNU, Polres Cilacap dan Kankemenag Kabupaten Cilacap hadir bersama dalam kegiatan Launching Vaksinasi Booster oleh PBNU, Polri dan Kemenag dalam rangka menyambut Perayaan Idul Fitri 1443 H secara Virtual di gedung PCNU Kabupaten Cilacap, Kamis,(21/4/2022).
Penyelenggaran vaksinasi massal ini dilakukan untuk mensukseskan gerakan Vaksinasi untuk mudik sehat 2022 dan sekaligus sebagai wujud nyata dukungan Kementerian Agama dalam upaya mempercepat target vaksinasi dosis-3 yang saat ini sedang dikejar oleh Kementerian Kesehatan.
Kegiatan Vaksinasi Booster yang dilakukan di Gedung PCNU Cilacap, juga digelar serentak di kepengurusan NU di tingkat kecamatan, sejumlah pesantren dan lembaga-lembaga pendidikan NU, serta gerai Polsek dan KUA di seluruh Kabupaten Cilacap. Seperti yang disampaikan oleh Menteri Agama melalui video confrence, bahwa vaksinasi ini merupakan bukti kalau pemerintah menyayangi warganya, dan warganya menyayangi pemerintah.
“Terima kasih kami kepada jajaran Polri, PBNU dan segenap masyarakat yang mendukung terlaksananya program vaksinasi 1 juta booster. Program ini tujuannya tidak lain adalah melindungi warga dan paling penting kita bisa mudik setelah libur dua tahun tidak mudik,” kata Menag, Kamis (21/4/2022).
“Semoga yang mudik tetap sehat, aman dan keluarga di kampung dalam kondisi sehat. Sekali lagi program kerja sama ini bertujuan melindungi warga dan masyarakat dari Covid-19. Ini adalah bukti pemerintah menyayangi warganya dan warganya menyayangi pemerintah,” sambung Menag.
Humas